Camat Tanjung Morawa Panen Raya Bersama TNI AL Lantamal I

Tanjung Morawa, bidikkasusnews.com - Camat Tanjung Morawa H Ibnu Hajar S.Sos bersama TNI AL Lantamal I Belawan beserta jajaran Pejabat Pemkab Deli Serdang, jajaran TNI dan Polri, Kepala Desa melaksanakan panen raya jagung dan singkong di jalan besar Ujung Serdang Desa Bangun Sari Rabu, (12/7/2024).

Komandan Lantamal I, Brigadir Jenderal TNI (MAR) Jasiman Purba SE, CHRMP, di wakili oleh Wakil Komandan Lantamal I Belawan Kolonel Laut Siswo Widodo ST dalam sambutan nya mengatakan " Marilah kita senantiasa memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa karena berkat limpahan rahmat dan karunianya, pada hari ini kita dapat menghadiri acara ketahanan pangan panen raya serentak yang dipimpin oleh menteri pertanian dan Kasad Angkatan laut terpusat di Lanal Lampung dan Brigif Marinir/BS ".

" Program Ketahanan pangan yang digaungkan pemerintah merupakan upaya untuk mempercepat pemulihan ekonomi, sebab dengan melakukan program tersebut maka di harapkan dapat membantu perekonomian dan kebutuhan pokok masyarakat sekaligus menekan inflasi yang berdampak melemahkan daya beli masyarakat, " sebut wakil Komandan Lantamal I Belawan.

" Hal ini sejalan dengan tema program Ketahanan pangan tahun ini yaitu Panen Raya Ketahanan Pangan TNI Angakatan Laut Untuk Indonesia Maju, " tambah nya.

" TNI Angkatan Laut dalam hal ini Lantamal I telah berupaya memanfaatkan lahan dan aset TNI Angkatan Laut/ Lantamal I dengan mengelola berbagai potensi untuk melaksanakan program Ketahanan pangan secara intens terus menerus hingga keseluruh jajaran lantamal I, Sebagai bentuk kesungguhan kita mendukung program pemerintah, " papar Siswo Widodo.

Lebih lanjut dikatakan nya bahwa pada kesempatan yang baik ini, saya mengucapakan terima kasih kepada semua pihak yang telah memberikan kontribusinya guna keberhasilan program Ketahanan pangan ini, sehingga pada hari ini kita dapat melaksanakan panen raya.

Panen Serentak dan penanaman jagung serentak secara simbolis dilaksanakan oleh Wakil Komandan Lantamal I Belawan, Kolonel Laut Siswo Widodo beserta undangan lainnya.

(Tumenggung)

Artikel Terkait

Berita|Sumut|
View Comments

Komentar

Info Menarik Lainnya

 


 


 

 


VIDEO

Video|0

BIDIKKASUSNEWS.COM

Thanks To : PT MEDIA BIDIK KASUS GROUP | |

Like Fans Page Kami